Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ciri-ciri Motor Harus Ganti Oli

Daftar Isi [Tampil]

Ciri-ciri Motor Harus Ganti Oli - Setelah mengetahui dampak akibat telat ganti oli kita menjadi lebih tau dampak buruk jika oli motor matic jarang diganti sudah aku tulis di artikel sebelumnya.

Ciri ciri motor harus ganti oli
Gambar dari Gridoto.com

Agar gak terjadi seperti itu atau untuk mencegah hal tersebut terjadi kalian harus tau ciri-ciri ataupun tanda-tanda motor harus ganti oli. Daripada lama-lama lagi berikut ini ciri-cirinya.

5 Ciri-ciri Oli Sepeda Motor Harus Diganti

1. Suara Mesin Kasar

Tanda oli motor yang harus diganti pertama ialah terdengar suara mesin yang lebih kasar. Seperti kita tau bahwa oli berfungsi untuk melumasi komponen pada mesin motor, kalau kondisi oli sudah tidak bagus pastinya kan kualitasnya menurun, sehingga fungsi oli menjadi pelumas ini kurang maksimal dan menyebabkan suara mesin pada motor menjadi lebih kasar. Jadi kalau sudah terdengar suara kasar pada mesin kalian bisa segera mengganti oli 

2. Mesin Terasa Lebih Cepat Panas

Jika saat menggunakan motor kalian dan merasakan mesin terasa lebih cepat panas dari sebelumnya biasanya terasa di bagian kaki saat berkendara. Nah itu bisa menjadi waktu yang tepat buat kalian untuk mengganti oli motor. Soalnya kalau oli bekerja menjadi pelumas dengan baik kan, seharusnya mesin tidak terasa lebih cepat panas.

3. Tarikan Motor Terasa Berat

Motor yang harus segera diganti olinya itu terasa pada tarikan motor yang terasa lebih berat dari sebelumnya. Alasannya karena kurang maksimalnya kinerja oli sebagai pelumas untuk bagian komponen pada mesin motor.

4. Volume Oli Berkurang

Selain dari ciri-ciri diatas, kalian bisa kok langsung mengecek volume oli dengan membuka tutup oli menggunakan tang kemudian angkat tutupnya dan bersihkan tongkatnya dengan lap terus masukan tongkatnya ke tempat oli dan angkat. 

Kemudian lihat jika volume oli masih di garis batas ya itu masih cukup atau masih bisa untuk digunakan, tetapi kalau volume oli berkurang hingga dibawah garis batas sebaiknya segera diganti olinya ke oli yang baru.

5. Oli Encer dan Berwarna Hitam Pekat

Jika warna pada oli motor sebelumnya kalau dilihat berwarna kuning ataupun biru, seiring bertambahnya waktu pemakaian warna oli menjadi berwarna hitam pekat. Selain itu, oli yang tadi nya kental akan menjadi encer. Nah kalau sudah melihat kondisi saat memeriksa oli seperti ini ada baiknya kalian mengganti oli motor kalian dengan yang baru.

Demikian artikel mengenai tanda-tanda oli sepeda motor harus diganti. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua dan sampai jumpa lagi di artikel lainnya blog Septiyan Media.