Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

17+ Arti Emoticon WhatsApp Paling Sering dipakai Sehari-hari

Daftar Isi [Tampil]

17+ Arti Emoticon Whatsapp Paling Sering dipakai Sehari-hari - Pasti Anda kenal dengan emoticon seperti ini πŸ™‚ bener banget itu merupakan emoticon di era kejayaan handphone monoponik.

Cara membuatnya pun cukup sulit yakni dengan mengkombinasikan tanda baca yang biasa dipakai saat mengirim SMS (Sort Message Service). Berbeda jauh di era smartphone, terutama eranya whatsapp seperti sekarang ini banyak emoticon unik yang bisa dipakai, bahkan bisa membuat emoticon sendiri.

Dari sekian banyaknya emoticon sampai-sampai terkadang kita bingung cara menggunakan emoticon di whatsapp. Kira-kira selama ini sudah sesuai belum yah cara menggunakan emoticon di whatsapp. Yuk simak ulasannya dengan tetap lanjut baca. 😍

17+ Arti Emoticon WhatsApp Paling Sering dipakai

Emoticon whatsapp

Saat mengirim pesan di whatsapp sering kali dibubuhi berbagai macam emoticon. Supaya tidak sampai salah memberi emoticon berikut ulasan emoticon yang sering banget dipakai.

1. Emoticon Tertawa Terbahak-bahak πŸ˜‚πŸ˜‚πŸ˜‚

Emoticon tertawa terbahak-bahak sering sekali digunakan saat mengirim pesan whatsapp, emoticon ini sering di sisipkan setelah pesan teks terutama saat memberikan ekspresi saat membaca pesan yang sangat lucu.

Emoticon ini ditandai dengan dengan mulut terbuka lebar ditambah kesan lucu saat tertawa terpingkal-pingkal seperti berikut πŸ˜‚πŸ˜‚πŸ˜‚.

2. Emoticon Tertawa Sampai Terguling 🀣🀣🀣

Emoticon tertawa 🀣🀣🀣 sampai guling-guling dalam bahasa inggrisnya dinamakan Rolling On the Floor Laughing.

Arti emoji ini menandakan suatu kondisi yang amat sangat lucu “pecah” seperti halnya saat menonton serial komedi di televisi yang sangat kocak sampai tertawa terpingkah-pingkal 🀣🀣🀣.

3. Emoticon Sukacita πŸ˜„πŸ˜„πŸ˜„

Emoticon whatsapp seperti ini πŸ˜„ memiliki makna suka cita mendalam, tertawa ramah dan kondisi yang sama. Emoticon whatsapp ini diberi nama Smiling Face with Open Mouth and Smiling Eyes.

4. Emoticon Wajah Datar πŸ˜‘πŸ˜‘πŸ˜‘

Emoticon wajah datar seperti ini πŸ˜‘ memiliki nama Expressionless Face memiliki makna suatu keadaan yang tidak sesuai dengan harapan atau keinginan. Selain itu, ekpresi seperti ini juga bisa menandakan posisi dalam keadaan tersinggung.

5. Emoticon Wajah dengan Mata Tergulir Ke Atas πŸ™„πŸ™„πŸ™„

Emoji seperti bernama Face With Rolling Eyes atau wajah dengan mata terjuling keatas. Emoji seperti ini memiliki banyak makna diantaranya sindiran dengan cara halus, tidak setuju dan juga bisa rasa bosan lho.

Jika emoji seperti ini terjadi saat percakapan santai bisa juga bermakna setuju, iya dan lain sebagainya yang sepadan dengan kata tersebut.

6. Emoticon Wajah Kesal πŸ˜’πŸ˜’πŸ˜’

Seperti sesuai namanya, emoji wajah kesal dipakai saat mewakili perasaan yang kesal atau perasaan yang kurang baik (negatif) seperti perasaan tidak senang, tidak cocok dan ketidak puasan terhadap statement.

Emoji yang satu ini dinamakan dengan nama Unamused Face. Emaoji wajah kesal digambarkan dengan tatapan datar, mulut menoreh ke sebelah kiri dengan sedikit cemberut.

7. Emoticon Meneteskan Air liur 🀀🀀🀀

Ekspresi emoticon dengan meneteskan air liur (ngences) dapat diartikan sangat menginginkan sesuatu bisa dalam bentuk ingin makan sesuatu yang sangat lezat, atau bisa juga kepada lawan jenis pengaguman yang berlebihan.

Emoticon seperti ini 🀀 dinamakan dengan Drooling Face. dalam bahasa indonesia bisa juga dinamakan muka yang sangat menginginkan sesuatu.

8. Emoticon Wajah Menggoda 😏😏😏

Emoticon wajah menggoda seperti ini 😏 bernama Smirking Face. Emoji ini menggambarkan atau bermakna sedang menggoda lawan bicara baik itu laki-laki maupun perempuan.

Emoji dengan alis terangkat dan mulut senyum ke samping sering dipakai saat sedang dalam candaan di whatsapp dengan teman atau bahkan pacar.

9. Emoticon Wajah Lega 😌😌😌

Emoticon wajah lega seperti ini 😌 dinamakan Relieved Face. Emoticon whatsapp seperti ini dipakai untuk mengungkapkan perasaan lega setelah selesai melaksanakan sesuatu atau telah mengungkapkan isi perasaan.

Emoji seperti ini digambarkan dengan alis melengkung kebawah dan senyuman kecil yang manis.

10. Emoticon Wajah Berpesta πŸ₯³πŸ₯³πŸ₯³

Emoticon wajah berpesta sering diungkapkan untuk memberikan ucapan selamat atas keberhasilan seseorang yang meraih prestasi. Emoticon seperti ini dalam bahasa inggris dinamakan Face with Party Horn and Party Hat.

Sesuai dengan namanya, emoticon ini sangat cocok diberikan pada orang yang sedang berulang tahun, merayakan pesta dan juga kemenangan.

11. Emoticon Memakai Kaca Mata Hitam 😎😎😎

Emoticon memakai kaca sebenarnya memliki makna sebagai ungkapan rasa percaya diri yang sangat kuat, Cool, serta menyampaikan sesuatu yang luar biasa.

Emoji seperti ini dinamakan juga Smiling Face with Sunglasses, emoji wajah menggunakan kaca mata hitam.

12. Emoticon Wajah Bingung πŸ˜•πŸ˜•πŸ˜•

Emoji wajah bingung dalam bahasa inggris dikenal Confused Face, emoji seperti ini digunakan saat percakapan yang mewakili kebingungan, tidak mengeti maksud ucapan yang disampaikan.

Emoji seperti ini memperlihatkan mata yang lesu disertai mulut cemberut dan mengarah ke samping layaknya orang yang sedang kebingungan atau tidak mengeti makna sebuah percakapan.

13. Emoticon Tersipu Malu 😳😳😳

Emoticon tersipu malu dinamakan Flushed Face yaitu memperlihatkan alis yang sedikit terangkat keatas, mata terbuka lebar, mulut tipis, dan disertai pipi kemerahan.

Emoji seperti ini sering diartikan ekspresi tersanjung, malu, atau terkejut. emoji rasa malu seperti ini digunakan usai mendapatkan pujian tak terduga dari orang lain.

14. Emoticon Memohon πŸ₯ΊπŸ₯ΊπŸ₯Ί

Emoji dengan wajah memohon umumnya menggambarkan mata besar berkaca-kaca seolah akan menangis.

Emoji ini πŸ₯Ί mengandung arti seorang yang sedang memohon, merasa ingin dicintai, atau bisa juga dipakai untuk mengekspresikan kesedihan mendalam. Emoticon memohon dinamakan Face with Pleading Eyes.

15. Emoticon Menangis keras 😭😭😭

Emoji menangis keras menggambarkan kesedihan mendalam yang tak terbendung dengan bercucuran air mata.

Emoji seperti ini 😭 dinamakan Loudly Crying Face yang menampilkan mata tertutup dan air mata mengalir.

16. Emoticon wajah memeluk πŸ€—πŸ€—πŸ€—

Emoticon wajah memeluk bisa diartiken perasaan kepedulian, perhatian, dan ungkapan sayang, juga kehangatan.

Emoticon ini πŸ€— menampilkan wajah tersenyum dengan penambahan gestur tangan memeluk ke depan. Rasa kehangatan disertai keinginan memeluk juga disampaikan menggunakan emoticon ini.

17. Emoticon Wajah Uang Dollar πŸ€‘πŸ€‘πŸ€‘

Emoji yang menampilkan mata uang berlambang dollar πŸ€‘ bernama Money-Mouth Face. Emoji ini menampilkan wajah dengan lidah keluar kedepan disertai mata uang dollar. Ekspresi seperti ini sering digunakan saat percakapan yang berkaitan dengan keuangan.

18. Emoticon Wajah Tertidur 😴😴😴

Emoticon wajah tertidur seperti mewakili suatau keadaan yang sudah mengantuk dan ingin segera tidur. Emoji ini persis keadaan orang mengantuk ditandai juga huruf zzz yang sudah banyak dikenal oleh banyak orang. Emoji seperti ini dalam bahasa inggris dinamakan Sleeping Face.

Penutup

Emoticon atau emoji di semua platform hampir ada baik itu di WhatsApp, Facebook, Messanger, Google, Apple, Twitter, Microsoft dan beberapa platform lain memang ada sedikit perbedaan namun tidaklah jauh. Semoga artikel Arti Emoticon di WhatsApp ini bermanfaat dan sampai jumpa di artikel lainnya.